Nilam Suri
Liputan6.com, Jakarta Untuk para pencinta kopi, tidak banyak yang bisa
menyaingi kenikmatannya. Banyak orang yang tidak bisa memulai hari mereka tanpa
secangkir kopi. Namun belum banyak yang tahu, kopi dalam bentuk cairan,
biji-bijian, tumbuk, atau ekstrak, adalah substansi ajaib bagi kecantikan.
Apakah Anda tahu, kalau kafein telah terbukti secara ilmiah bisa
menghilangkan selulit? Atau mengoleskan kopi pada rambut bisa mempercepat
pertumbuhannya? Kopi juga efektif menghilangkan mata panda.
Manfaat kopi bukan hanya berguna untuk bikin Anda nyalang di pagi hari,
tapi juga bisa bikin jadi lebih cantik.
1. Luapan antioksidan
Kita biasanya menghubungkan antioksidan dengan makanan super, seperti
blueberry dan delima. Namun secangkir kopi ternyata mengandung muatan
antioksidan yang luar biasa untuk kesehatan kulit secara menyeluruh.
Antioksidan memerangi penuaan dini pada kulit akibat panas, cahaya,
polusi, dan radikal bebas yang merusak. Antioksidan di dalam kopi, flavonoids,
dilepaskan ketika kopi diracik.
2. Perlindungan
Antioksidan tadi juga berfungsi sebagai pelindung, yang gunanya
berlanjut sampai ke rambut. Masker atau produk rambut yang mengandung kopi akan
membantu mencegah rambut rontok sekaligus meningkatkan kilaunya. Belum lagi,
menggunakan produk mengandung kopi akan membuat rambut Anda berbau sangat enak.
3. Mengurangi sembap
Ketika digunakan untuk pemakaian luar, kafein dalam kopi membantu
mengurangi sembap pada mata. Kafein akan membatasi aliran darah ke area
tersebut dan mengurangi bengkaknya.
4. Membersihkan dan menghaluskan
Tak hanya kopi tumbukan ideal untuk dijadikan scrub buatan rumah,
mereka juga sangat efektif tanpa menyakiti kulit. Kopi yang ditumbuk sampai
halus akan mengangkat sel kulit mati dan akan membuat kulit jadi halus dan
mulus tanpa iritasi.
5. Mengencangkan
Karena kopi bersifat diuretik, krim dan serum yang mengandung kopi bisa
secara sementara, mengurangi tampilan selulit. Hal ini dilakukan dengan cara
menarik cairan menjauhi sel lemak, pada dasarnya membuat sel lemak jadi
dehidrasi. Hal ini akan mengecilkan ukuran selulit, menghasilkan efek lebih
kencang bila dilihat dari luar.
6. Menenangkan
Mengingat kafein dalam kopi memiliki fungsi sebagai stimulan, sungguh
mengejutkan kalau ternyata kopi juga bisa menenangkan kulit yang terinflamasi. Efek
ini ditimbulkan oleh antioksidan yang juga melindungi kulit dari penuaan dini.
7. Mencerahkan
Anda mungkin sudah tahu bagaimana kopi membuat Anda terbangun di pagi
hari? Ternyata kopi juga memiliki hal yang sama pada kulit.
Ketika digunakan sebagai masker wajah, kandungan stimulan di dalam kopi
akan memperlancar aliran darah dan membuat kulit jadi terlihat cerah, dan
bersinar. Atau pada dasarnya, jadi terlihat lebih segar.
Bynaturael Products:
Dapat dibeli di (scan QR code):
http://health.liputan6.com/read/3033435/7-manfaat-kopi-yang-bikin-wanita-lebih-cantik
This document is provided for reference purposes only and not necessarily reflect the opinion of bynaturael’s team . Train your mind to test every thought and keep on searching the final truth that satisfies the conscience inside you. Please visit our blog: bynaturael.blogspot.com
No comments:
Post a Comment