Dec 30, 2016

5 Ramuan Penangkal Rambut Berminyak

Bella Jufita Putri

Liputan6.com, Jakarta Jenis rambut berminyak tentu menjengkelkan dan membuat tampilan rambut kurang oke dan mudah lepek. Meski beragam produk sampo telah dicoba, namun rambut berminyak terus kembali lagi.

Rupanya, kunci sukses untuk mengatasi rambut berminyak dengan cara melakukan perawatan alami dengan bahan berikut ini.

Seperti dikutip laman Beauty Health Tips, ditulis Senin (3/10/2016) lima bahan rumahan ini jika diterapkan secara rutin akan menangkal produksi minyak berlebih pada rambut dan tentunya menyehatkan rambut Anda!

1. Telur dan lemon
Campuran kedua bahan ini sangat efektif menangani jenis rambut berminyak. Caranya cukup mudah, siapkan dua butir telur dan pisahkan kuning telur. Aduk perasan lemon dan putih telur secara bersamaan sampai mengental.

Usapkan pada rambut yang basah dan diamkan selama 15 menit dan bilas rambut dengan bersih menggunakan air hangat.

2. Lidah buaya
Siapa yang tak mengenal kekuatan dari lidah buaya untuk kesehatan rambut, yang ternyata mampu juga mengatasi rambut berminyak.

Ambil getah yang terdapat di daging lidah buaya dengan sendok kecil dan campurlah dengan sampo Anda. Lalu keramas rambut seperti biasa dan bilas rambut hingga bersih.

3. Cuka apel
Aduk cuka apel dan air dan segera keramaskan rambut dengan bahan alami ini. Diamkan selama dua hingga tiga menit lalu bilas rambut hingga bersih, ramuan ini akan menjaga rambut dari minyak berlebih.

4. Baking soda
Campur tiga sendok teh baking soda dengan sedikit air, lalu oleskan pada rambut dan beri pijatan setidaknya selama lima menit.

Diamkan 15 menit dan bilas dengan air. Anda dapat menggunakan metode ini sebanyak tiga kali seminggu untuk mengontrol minyak di kulit kepala Anda.

5. Teh hitam
Zat dalam teh hitam mampu mengencangkan pori-pori dan menghalangi rambut menjadi berminyak.

Dua sendok makan teh hitam yang diseduh dengan air mendidih dapat menjadi ramuan terbaik untuk mengatasi rambut berminta. Usapkan pada rambut dan diamkan selama 10 menit lalu keramaskan rambut hingga bersih.


Source: http://health.liputan6.com/read/2616725/6-ramuan-penangkal-rambut-berminyak?medium=Headline&campaign=Headline_click_5

Bynaturael Products:

Liquid Castile Soap












This document is provided for reference purposes only and not necessarily reflect the opinion of bynaturael’s team . Train your mind to test every thought and keep on searching the final truth that satisfies the conscience inside you. Please visit our blog: bynaturael.blogspot.com

No comments:

Post a Comment