Sep 14, 2015

Dunia kagum air banjir di Jepang bening seperti kolam renang

Reporter : Siti Nur Azzura

Merdeka.com - Sejak dihantam oleh badai tropis Etau beberapa hari yang lalu, sejumlah tempat di Jepang dilanda banjir, salah satunya di lokasi kereta bawah tanah (subway). Banjir ini membuat seluruh dunia gempar bukan karena kerusakan akibat bencana alam itu, namun karena betapa bersihnya air banjir.

Saking bersihnya, sejumlah netizen menyangka bahwa foto-foto penampakan banjir di subway di Jepang ini merupakan hasil editan. Bagaimana tidak, banjir tersebut malah membuat lorong subway terlihat seperti kolam renang.

Dilansir dari situs media sosial China, Weibo.com, air banjir di China dan beberapa tempat di Asia sangat berbahaya karena mengandung bakteri dari sampah yang berserakan. Tak terkecuali Indonesia, saat banjir beberapa waktu lalu yang airnya keruh dan berbau.

Beberapa netizen menyebut banjir di Jepang ini sebagai bukti betapa disiplinnya masyarakat Jepang dalam membuang sampah.


http://www.merdeka.com/peristiwa/dunia-kagum-air-banjir-di-jepang-bening-seperti-kolam-renang.html

Bynaturael Products:
Liquid Castile Soap with essential oil
Liquid Castile Soap
This document is provided for reference purposes only and not necessarily reflect the opinion of bynaturael’s team . Train your mind to test every thought and keep on searching the final truth that satisfies the conscience inside you. Please visit our blog: bynaturael.blogspot.com

No comments:

Post a Comment