Sep 1, 2015

Manfaat Nanas untuk Kesehatan yang Belum Tentu Anda Tahu


Jakarta - Buah nanas memiliki rasa asam-manis yang menyegarkan. Selain bisa dinikmati dalam bentuk masih segar, buah tropis ini juga kerap menjadi bahan campuran masakan. Di samping rasanya yang enak, buah nanas juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Buah nanas kaya nutrisi, vitamin serta mineral dan selain itu harganya juga relatif terjangkau. Ini beberapa manfaat buah nanas untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui, seperti dikutip dari Times of India.

1. Kaya Vitamin C
Satu cangkir nanas potong mengandung vitamin C yang sudah bisa memenuhi hingga 131 persen kebutuhan akan vitamin peningkat daya tahan tubuh ini. Cukup asupan vitamin C bisa membantu tubuh melawan virus dan meningkatkan kemampuan kulit untuk mencegah infeksi saat terluka. Nanas bisa dikonsumsi dengan cara dipotong-potong atau dibuat jus tanpa tambahan gula maupun susu untuk menjaga kandungan nutrisinya.

2. Menguatkan Tulang
Satu cangkir, atau sekitar 165 gram nanas bisa memenuhi kebutuhan mangan setiap harinya, hingga 76 persen. Mangan adalah jenis mineral yang penting untuk menjaga kekuatan tulang dan jaringan tulang sehat di sekitarnya.

3. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Nanas mengandung bromelain, enzim yang bisa menjaga kesehatan sistem pencernaan, mengontrol batuk dan membantu melegakan hidung tersumbat ketika flu atau pilek. Agar manfaatnya lebih maksimal untuk melancarkan pencernaan, disarankan memamakn nanas di sela-sela jam makan sebagai camilan. Bisa di antara makan pagi dan siang atau sore hari ntara makan siang dan malam.

Bromelain juga efektif meredakan peradangan akibat infeksi atau cedera. Enzim di dalam nanas ini membantu mengurangi bengkak, memar, rasa sakit juga mempercepat penyembuha pasca operasi dan cedera.

4. Menjaga Berat Badan
Nanas mengandung gula alami, selain itu juga kaya serat yang membuat perut terasa kenyang lebih lama. Maka dari itu nanas merupakan pilihan tepat bagi Anda yang ingin ngemil makanan manis tapi khawatir berat badan bertambah. Nanas mengandung 87 persen air dan lebih sedikit kalori ketimbang camilan dalam kemasan seperti cookies, kraker atau bolu.

5. Baik untuk Mata
Buah tropis ini juga bermanfaat menjaga kesehatan mata. Makan nanas dan wortel tiga hingga empat sajian per hari bisa mengurangi risiko rabun atau kehilangan penglihatan pada orang dewasa hingga 36 persen.


http://wolipop.detik.com/read/2015/08/24/170940/2999983/1135/manfaat-nanas-untuk-kesehatan-yang-belum-tentu-anda-tahu

Bynaturael Products:
Liquid Castile Soap with essential oil
Liquid Castile Soap
This document is provided for reference purposes only and not necessarily reflect the opinion of bynaturael’s team . Train your mind to test every thought and keep on searching the final truth that satisfies the conscience inside you. Please visit our blog: bynaturael.blogspot.com

No comments:

Post a Comment