Mar 6, 2015

4 Manfaat super sehat minyak tea tree (tea tree oil)


Reporter : Febrianti Diah Kusumaningrum


Merdeka.com - Minyak tea tree atau yang mempunyai nama latin sebagai Melaleuca alternifolia merupakan minyak kesehatan yang semakin hari semakin populer. Salah satu jenis minyak esensial ini mempunyai manfaat sehat karena kandungan terpen di dalamnya. Bahan alami ini sangat tinggi akan sifat anti bakteri.

Dilansir dari healthmeup.com, berikut adalah manfaat super sehat dari minyak tea tree.

Menguatkan gigi
Minyak tea tree memiliki sifat antibakteri, dan dapat membantu mencegah dan mengobati bau mulut, radang gusi, plak dan radang gusi bila digunakan sebagai obat kumur. Selain itu minyak tea tree juga menghambat bakteri berbahaya dalam mulut Anda dan meredakan rasa sakit dan iritasi.


Menyehatkan kulit
Encerkan beberapa tetes minyak tea tree dan kemudian gosokkan pada iritasi kulit beberapa kali sehari. Perawatan ini membantu mengurangi rasa gatal dan melembutkan bagian kulit yang teriritasi.


Mengobati cacar air
Sifat antiseptik di dalam tea tree membantu agar cacar air cepat sembuh. Untuk mengobatinya campurkan 15 tetes minyak tea tree ke dalam 50ml air dan kemudian oleskan pada luka cacar air.

Merangsang pertumbuhan rambut
Jika Anda sedang khawatir dengan kebotakan rambut yang Anda alami, cobalah untuk mengoleskan minyak tea tree di atas kulit kepala. Sebab minyak tea tree membantu merangsang pertumbuhan rambut.

Selain bermanfaat untuk kesehatan, minyak tea tree juga bisa Anda manfaatkan untuk membersihkan make up Anda. Caranya adalah campur minyak tea tree dengan minyak canola dan kemudian oleskan campuran tersebut di atas make up yang akan dihapus dengan kapas.

http://www.merdeka.com/sehat/4-manfaat-super-sehat-minyak-tea-tree.html

Bynaturael Products:
Sabun mandi minyak zaitun
Liquid Castile Soap
This document is provided for reference purposes only and not necessarily reflect the opinion of bynaturael’s team . Train your mind to test every thought and keep on searching the final truth that satisfies the conscience inside you. Please visit our blog: bynaturael.blogspot.com

No comments:

Post a Comment